29 Jan 2011

Jus Anti Keriput Pipit

Jus Anti Keriput
Pipit


Khasiat jus buah bagi kesehatan memang sudah tidak diragukan lagi. Apalagi Jika dikonsumsi setiap hari jus buah dapat memberikan manfaat yang luar biasa, terlebih untuk kesehatan tubuh, kulit dan wajah.


Hampir seluruh wanita pasti menyukai jus buah, dan alasannya bukan hanya karena bahan alaminya, namun karena kebanyakan dari kaum wanita sudah menyadari betapa pentingnya sari buah segar dalam membantu mengatasi masalah kecantikan.


Jus buah-buahan bisa menjadi cara baik supaya bisa tampil menarik lebih lama, misalnya dapat mengencangkan kulit, membantu proses penurunan berat badan, mengatasi keriput, jerawat dan juga berkhasiat mencerahkan kulit.


Ternyata krim kecantikan saja belum cukup untuk mencegah keriput, flek hitam dan mencerahkan wajah. Berbeda dengan manfaat Jus buah yang memiliki kandungan nutrisi alami dan baik untuk perawatan kulit termasuk mengurangi dan mengatasi kerutan pada wajah.


Jus Anti kerut


Kombinasi buah dan sayur bisa digunakan untuk mengatasi kerutan pada wajah. Caranya, Siapkan 4 buah wortel, 1 buah pear, 6 lembar daun selada, 2 tangkai daun seledri. Campur semua bahan menjadi satu, lalu blender dengan tambahan sedikit air. Saat disajikan tambahkan es jika suka.


Jus anti jerawat


Kombinasi buah, sayur dan bumbu dapur ini mampu mengobati jerawat dari dalam. Caranya, siapkan 2 buah tomat, 1 buah lobak dan 2 cm jahe. Masukan semua bahan, lalu blender sampai halus. Saat disajikan tambahkan es jika suka.


Jus ini kaya akan vitamin B2, beta kroten dan seng, jika dikonsumsi secara rutin akan lebih bermanfaat.


Jus pencerah kulit


Kulit kusam akan menghalus bila rajin minum jus dengan kandungan B2, C,E, beta keroten dan potasium setiap hari. Caranya, siapkan 110 gram buah anggur dan 10 buah stoberi. Campur kedua buah dalam blender dan haluskan. Sajikan, jika suka tambahkan madu dan es batu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar